Dikira Dicakar Kucing, Wanita Panik Tahu Kakinya Digigit Piton Sepanjang 3 Meter

Jumat, 12 Oktober 2018 13:10 WIBTribun Video

Seorang wanita yang sedang mencari kucingnya di lantai dua perumahan Sembawang, Singapura tak menyadari kakinya digigit ular piton.

Melansir Straits Times, Jumat (12/10/2018), mulanya wanita bernama Chan Yin Ha (42) itu sedang mencari kucingnya, Selasa (9/10/2018).

Saat mencari di sekitar tanaman, tiba-tiba dia merasakan sakit di kaki kirinya.

Wanita yang bekerja sebagai asisten toko itu mengira kakinya telah dicakar kucing.

Dia pun mencoba melepaskannya.


Namun ketika dia menunduk, ternyata binatang yang menggigit kakinya adalah ular piton sepanjang 3 meter.

"Saya pikir ular tersebut akan melilit saya," katanya.

Dia lari mencoba mencari bantuan dari tetangga, tetapi tak ada yang mendengarnya.

Kemudian dia kembali ke tempat tinggalnya di lantai 3.

Anggota keluarganya kemudian membersihkan luka Chan dan memanggil ambulans.

Pasukan Pertahanan Sipil Singapura melaporkan, mendapat panggilan bantuan sekitar pukul 04.04 waktu setempat.

Tetangga Chan di lantai dua membuka pintu, tetapi Chan sudah pergi.

Tetangga yang terkejut saat melihat darah berceceran di koridor kemudian melapor ke polisi.

Polisi pun tiba di lokasi dan diberi tahu tentang adanya ular piton.

Menurut Wanbao, Chan mengatakan pada polisi, dirinya sudah menelepon agen pengendalian hama untuk menangkap ular tersebut.

Ular piton tersebut ternyata masuk ke saluran air, sehingga agen pengendalian hama menyiramkan air panas ke saluran air agar ular tersebut mau keluar.

Ular tersebut akhirnya ditangkap.

Sementara itu Chan telah dibawa ke rumah sakit Khoo Teck Puat untuk menjalani perawatan.



Sumber
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==