35 Rumah Terbakar di Jembatan Besi, Api Diduga Berasal dari Tempat Konveksi

Kompas.com - 02/04/2018, 14:53 WIB

Rumah asal kebakaran di Jalan Jembatan Besi, Tambora, Jakarta Barat pada Senin (2/4/2018).(RIMA WAHYUNINGRUM)

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 35 rumah hangus dalam kebakaran yang terjadi di Jalan Jembatan Besi, Tambora, Jakarta Barat pada Minggu (1/4/2018) sekitar pukul 22.00 WIB.

"Kami masih menghitung. Namun perkiraan korban kebakaran ada 150 jiwa, dan 35 rumah hangus terbakar," ujar Camat Tambora, Djaharuddin, di lokasi, Senin (2/4/2018).

Dari data yang ada di posko pengungsian tercatat dua RW yang menjadi korban. Pada RT 001 RW 006 sebanyak 28 KK, sedangkan pada RT 001 RW 009 sebanyak 7 KK menjadi korban.

Pada kesempatan berbeda, polisi menduga kebakaran berasal dari sebuah rumah konveksi di lantai dua. Saat kebakaran tidak ada orang yang berada di tempat kejadian.

Baca juga : 300 Petugas Kebersihan Bantu Singkirkan Sampah Kebakaran Taman Kota

"Api pertama kali ada dari rumah yang memiliki usaha konveksi di RT 001/RW 006, Kelurahan Jembatan Besi," ujar Kapolsek Tambora, Kompol Slamet Riyadi, dalam keterangannya. 


Dari pantauan Kompas.com di lokasi, rumah konveksi tersebut berada di hunian padat penduduk dan berhadapan dengan masjid Nurul Fitri. Jarak antar rumah berukuran sekitar 1,5 meter.

Saat ini, rumah tersebut telah dipasang garis polisi. Para warga yang menjadi korban telah berada di tenda-tenda posko pengungsian. PenulisRima Wahyuningrum EditorDian Maharani


Penulis Rima Wahyuningrum 
Editor Dian Maharani

close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==