5 Pekerjaan Unik dengan Gaji Tinggi di Dunia

Diterbitkan 15.35, 07/08/2018

Pekerjaan dengan gaji besar untuk milenial (Foto: Thinkstock)
Satu dari sejuta keinginan banyak orang ialah memiliki pekerjaan dengan gaji tinggi. Tapi sebenarnya, kamu enggak perlu jadi dokter, insinyur, atau arsitek untuk mewujudkannya.

Sebab, ada banyak pilihan pekerjaan di luar sana yang menawarkan gaji tinggi. Bahkan pekerjaan unik yang enggak terpikirkan sebelumnya.

Berikut kumparan rangkum lima pekerjaan aneh dengan gaji tinggi, seperti dikutip dari laman GoBankingRates.

1. Pengumpul Urine Rusa


Rusa di Taman Nara. (Foto: Wikimedia Commons)

Meski terdengar aneh, pekerjaan ini dinilai bermanfaat bagi para pemburu karena urin rusa dapat dijadikan umpan yang ampuh.

Tak tanggung-tanggung, tiap galon urine dapat mencapai harga USD 70 hingga USD 100 atau Rp1 juta hingga Rp1,4 juta. Bahkan per tahunnya, seorang pengumpul urine dapat meraih untung senilai USD 93,440 sampai USD 303,680 atau Rp1,3 miliar sampai Rp4 miliar.

Kalau kamu tertarik melamar pekerjaan ini, pastikan siap untuk berkutat dengan urine tiap harinya, ya.

2. Sopir Toilet Portable


Ilustrasi toilet portable (Foto: Pixabay)

Pernah enggak, sih, kamu bertanya-tanya dari mana datangnya toilet portable yang ada di konser musik atau gelaran acara outdoor? Toilet tersebut pastinya enggak tiba-tiba turun dari langit karena ada petugas khusus yang mengantarkan yakni sopir toilet portable.

Ya, pekerjaan ini menjanjikan gaji selangit yang bisa kamu jadikan alternatif di masa depan. Menurut Honey Bucket, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang sanitasi, seorang sopir toilet portable digaji senilai USD 17 sampai USD 20 per jamnya. Kalau dihitung dalam kurs hari ini, sama dengan Rp200 ribu sampai 289 ribu tiap jam.

Yang perlu kamu lakukan ialah menyediakan toilet portable di manapun dibutuhkan. Dengan pekerjaan ini kamu sekaligus menjadi juru selamat bagi mereka yang butuh melaksanakan kewajibannya di toilet.

Walau terdengar mudah, pekerjaan ini mengharuskan kamu untuk bisa mengangkat toilet seberat 30 kilogram ke atas truk dan menurunkannya lagi. Sanggup?

3. Pengumpul Kotoran Anjing


Ilustrasi Anjing German, wirehaired pointer. (Foto: Shutter stock)

Sebagai pecinta anjing, tidak ada hal yang lebih menyenangkan daripada menghabiskan waktu dengan hewan lucu yang satu ini. Tapi bagaimana jadinya kalau kamu bisa main sama anjing plus dapat gaji tinggi?

Hal itu bisa kamu wujudkan dengan menjadi seorang pengumpul kotoran anjing. Tiap jamnya, kamu bisa mendapat upah sebesar USD 15 atau Rp217 ribu. Syaratnya kamu hanya perlu suka anjing, dapat diandalkan, dan teliti.

4. Pembersih TKP


Pembunuhan di Toronto (Foto: Reuters/Chris Donovan)

Pekerjaan unik selanjutnya adalah seorang pembersih tempat kejadian perkara alias crime scene. Pekerjaan ini menuntut kamu untuk membersihkan lokasi pembunuhan atau kecelakaan yang penuh darah, setelah polisi selesai melakukan penyelidikan kasus kriminal.

Untuk menjadi seorang pembersih TKP, kamu enggak perlu memiliki gelar diploma atau sarjana. Kamu hanya perlu sertifikat dari kursus yang mengajarkan standar dan prosedur administrasi keselamatan dan kesehatan kerja.

Tapi ingat, ini bukan pekerjaan buat kamu yang gampang ilfeel dan jijik. Sebab sebagai seorang pembersih TKP kamu akan menjumpai hal-hal ekstrem seperti yang ada di serial Dexter atau CSI.

Risiko dari pekerjaan ini bisa memberikan kamu gaji tinggi senilai USD 74,160 atau Rp1 miliar per tahun.

5. Perias Mayat


Ilustrasi perias jenazah. (Foto: instagram @ bydinadonnaforte27)

Bila kamu pernah merasa kesal saat merias wajah teman yang banyak tingkah, bakat makeup artist bisa kamu salurkan dalam pekerjaan ini. Namun seorang perias mayat juga harus membersihkan kotoran serta darah selain merias jasad agar terlihat bersih.

Untuk melamar pekerjaan ini, kamu harus melalui pelatihan kursus yang berkaitan dengan penanganan mayat. Walau terkesan mengerikan, pekerjaan ini bisa memberikan kamu gaji hingga USD 42,260 atau Rp611 juta per tahunnya.

Selain gaji tinggi, menjadi perias mayat juga bisa melatih simpati dan empati kamu dalam menghadapi kesedihan.


Sumber
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==